Deprecated: trim(): Passing null to parameter #1 ($string) of type string is deprecated in /home/jadijudi/public_html/wp-content/plugins/wordpress-seo/src/presenters/open-graph/image-presenter.php on line 102

Zarco Mendapat Peluang Gantikan Lorenzo Di Honda

 

Lorenzo Dinyatakan Pensiun Dari Repsol Honda
Lorenzo Dinyatakan Pensiun Dari Repsol Honda

Jorge Lorenzo pembalap Repsol Honda Team memutuskan untuk pensiun dari balapan MotoGP. Jelang Grand Prix Valencia, Lorenzo  pada Kamis waktu setempat, didampingi oleh CEO Dorna Sports Carmelo Ezpeleta, secara resmi mengumumkan rencananya untuk pensiun setelah musim 2019 berakhir.

Sebelum Lorenzo mengumumkan pensiun, beredar spekulasi yang menyatakan Zarco bisa menggantikan sang pembalap asal Spanyol itu di tim pabrikan Honda.

Zarco Mendapat Peluang Gantikan Lorenzo Di Honda

Kanon - Johann Zarco siap menerima tawaran Repsol Honda jika Jorge Lorenzo benar pensiun dari Repsol Honda. Johann masih mencari kontrak MotoGP untuk musim 2020. Ia pun sangat antusias jika Honda memberikan kesempatan untuk menggantikan Lorenzo.

Terkait masa depannya selepas kontraknya bersama LCR Honda berakhir, Ia masih belum mengetahui ke mana tujuan selanjutnya. Namun ia berharap bisa masuk ke tim pabrikan, jika Repsol Honda tidak melanjutkan kontrak Lorenzo.

Johann Zarco Dikabarkan Akan Menggantikan Lorenzo
Zarco Dikabarkan Akan Menggantikan Lorenzo

Pembalap asal Prancis ini telah membatalkan kontraknya dengan Red Bull KTM Factory Racing untuk musim 2020 mendatang. Awalnya, Ia mendapat kontrak dua tahun, yaitu tahun 2019 dan 2020. Tapi Zarco hanya bertahan satu tahun saja.

Ia memutuskan untuk keluar dari proyek KTM karena tidak cocok dengan motornya, bahkan kondisi mentalnya tidak baik dan merasa stress, bahkan ia sampai tak bisa mengurus penampilah bahkan rambutnya karena terlalu kesulitan dengan KTM.

Zarco mengungkapkan pendapatnya soal Jorge Lorenzo yang pensiun dari balap MotoGP, serta masa depannya di Honda pasca kosongnya satu bangku di tim pabrikan asal Jepang itu.

“Saya sangat menghormati Jorge (Lorenzo). Ia adalah juara dunia. Sungguh disayangkan ia cedera. Tampaknya, kini ia takut dan tak mampu memaksimalkan potensi motor. Kenyataannya, saya tak merahasiakan masa depan saya, mengingat saya sendiri tak tahu apa yang harus saya lakukan,” ujar Zarco.

"Kenapa tidak? Saya telah memiliki kesempatan untuk mengendarai motor Honda sejak Australia dan di tiga seri terakhir MotoGP musim ini. Saya sangat suka motor ini. Rasanya saya bisa tampil cukup cepat dengannya tapi saya masih harus melakukan adaptasi diri dengan motor dan sebaliknya.

"Saya tidak tahu apa yang akan terjadi. Semuanya baru dan mencoba menikmati saat ini dan lihat apa yang terjadi.

"Itu tak merubah target dari balapan terakhir saya. Artinya saya masih mencoba merasakan motor ini dan saya kira jika saya memaksa motor ini ke batasan yang tepat, bisa sekali lagi di peringkat delapan besar dan bukan tak mungkin lima besar.

"Jadi saya berharap yang terbaik dari tugas ini dan kita lihat apa saya pantas mendapat tugas di tim pabrikan di masa mendatang," kata Johann Zarco yang mengaku belum menerima tawaran apa pun dari Honda.

"Sebenarnya saya tidak merahasiakan masa depan saya. Saya hanya tidak tahu apa yang akan terjadi," kata Zarco dikutip dari Speedweek. "Jika Honda membukakan pintu, maka saya akan menjadi pilihan yang tepat. Saya adalah satu-satunya rider yang kosong sekarang, di saat situasi sulit seperti ini saya bersedia menunggu."

Baca Juga : Mourinho Puji Mbappe, Mirip Ronaldo Luiz Nazario

"Mimpi yang menjadi kenyataan bila bisa bergabung dengan tim Repsol Honda, karena saya sudah mencoba motornya dan yakin mampu menguasainya. Tentu, masih banyak hal yang perlu dikembangkan, dan saya ingin mengambil kesempatan itu untuk mengembalikan kekuatan dan menjadi pebalap top."

Saat ini, rider asal Prancis itu tengah menggantikan Takaaki Nakagami di LCR Honda yang harus absen akibat menjalani operasi bahu. Zarco bergabung di tim satelit Honda tersebut hingga balapan terakhir di Valencia.

Kanon - Ia menunjukkan performa positif bersama tim LCR Honda di seri Malaysia, awal November kemarin. Meski gagal menyentuh garis finis, penampilan pembalap Prancis itu cukup diperhitungkan oleh lawan-lawannya.

Zarco sendiri membenarkan kalau dirinya mulai menemukan ritme membalap terbaiknya sejak hengkang dari KTM dan bergabung ke tim satelit Honda.

Jika benar Zarco ke Repsol Honda mengganti Lorenzo yang mungkin pensiun di akhir musim ini, maka bisa jadi Zarco akan lebih baik di Honda nantinya. Sebagai perbandingan, gaya balap Zarco dan Lorenzo cenderung sama lembutnya.

Artikel Terkait

Back to top button

Notice: ob_end_flush(): Failed to send buffer of zlib output compression (0) in /home/jadijudi/public_html/wp-includes/functions.php on line 5420